Jejak Pengabdian Dikenang: Dandim Sampang Lepas Purna Prajurit dan Pindah Satuan Nuansa Haru dan Hormat

    Jejak Pengabdian Dikenang: Dandim Sampang Lepas Purna Prajurit dan Pindah Satuan Nuansa Haru dan Hormat

    SAMPANG - Suasana haru dan penuh penghormatan menyelimuti Markas Kodim 0828/Sampang saat Komandan Kodim (Dandim) Letkol Czi Dika Catur Yanuar Anwar S.T, memimpin acara pelepasan prajurit yang memasuki masa purna tugas dan pindah satuan. Kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang seremonial, tetapi juga momentum untuk mengenang dan menghargai jejak pengabdian para prajurit yang telah mengabdi dengan setia kepada bangsa dan negara.

    Acara yang berlangsung di aula Makodim pada Rabu (31/12/2025), dihadiri oleh seluruh perwira, bintara, tamtama, Persit KCK Cab. XLVII, Dengan penuh kebanggaan dan rasa haru, Dandim Sampang secara langsung menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada prajurit yang telah menyelesaikan masa dinas maupun yang berpindah tugas ke satuan baru.

    “Pengabdian dan loyalitas yang telah ditunjukkan selama berdinas di Kodim 0828/Sampang adalah bentuk keteladanan bagi kita semua. Kami merasa kehilangan, namun juga bangga atas dedikasi dan pengorbanan yang telah diberikan, ” tutur Dandim

    Dalam prosesi pelepasan, para prajurit yang akan purna tugas menerima cinderamata sebagai simbol penghargaan dari satuan. Sementara prajurit yang akan pindah satuan diberikan pesan dan motivasi untuk terus menjaga semangat pengabdian di tempat tugas yang baru.

    Salah satu prajurit purna tugas, Sertu Sholeh (Purn), menyampaikan rasa syukurnya atas kesempatan mengabdi di Kodim Sampang. Ia mengungkapkan bahwa kebersamaan dan kekeluargaan yang terjalin selama berdinas menjadi kenangan yang tak terlupakan.

    “Saya bangga pernah menjadi bagian dari Kodim Sampang. Terima kasih atas dukungan dan kebersamaan selama ini. Semoga Kodim semakin jaya dan terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat.

    Acara ditutup dengan doa bersama serta ramah tamah yang menambah kehangatan suasana. Momentum ini menjadi pengingat bahwa setiap prajurit adalah bagian dari keluarga besar TNI AD, yang tetap terikat dalam semangat persaudaraan meskipun telah purna atau bertugas di tempat baru. (*)

    sampang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Hadir di Ladang: Manunggal TNI Dengan...

    Artikel Berikutnya

    Apel Kesiapsiagaan TNI Polri Pengamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    TNI Raih Predikat A (Pelayanan Prima) pada Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025

    Ikuti Kami